Minggu, 14 September 2014

Rindu Menulis (lagi)

Malam ini aku tak bisa tidur, sepertinya hidupku serasa hampa semenjak skripsi dan wisuda telah usai. Hari-hariku berlalu begitu saja, tanpa ada kesan apapun. Kehidupan nyata sepertinya telah memukau diriku dan mengalihkan dunia indahku di dunia maya, khususnya dunia maya. Jujur saja, malam ini adalah kali pertamanya aku mengunjungi lagi 'rumah menulis' ku didunia maya (sebut dia blog) yang dahulu selalu menemani siang dan malamku.

Aku teringat, dahulu setiap malam aku rela begadang demi blog yang menjadi cinta pertamaku. Aku jatuh cinta dengan seni desain blogazine yang dulu sempat booming. Aku tak lupa dengan komitmenku untuk menjaga agar blogazine tidak akan pernah mati. Namun ternyata tak segampang yang kukira, banyak cobaan dan ujian yang menyelimuti niat ini untuk kembali mengetuk-ngetukkan jari, menatap layar yang silau dimalam hari, menuangkan isi kepala yang (mungkin) tak berguna ini, hanya demi mendapatkan sebuah kepuasan pribadi. Diantara cobaan itu adalah rasa malas. Ya, malas, aku sudah mulai malas menatap layar komputer berlama-lama. Bukan karena mataku sudah minus, tapi karena sepertinya titik jenuh itu sudah tiba saat ini.Belum lagi koneksi internet negara kita yang sangat miris dengan biaya nya yang (tidak) murah.

Malam ini, rindu itu sepertinya datang lagi, lebih hebat malah, tak sengaja aku membuka akun blogger ku, aku teringat masa-masa menulis blog dulu, bertukar pikiran dan saling bertukar informasi, bersenda gurau hingga berdebat hebat. Aku kangen masa-masa itu, ketika aku harus berpikir keras tentang kode html dan css yang hanya kutau, menemukan solusi atas masalah blogku, memutar otak mencari penghasilan lewat menulis, menepis rasa iri melihat teman-teman yang sukses, mengamati, meniru dan memodifikasi nya. Ahh, aku rindu semua itu, oleh sebab itulah aku menulis posting ini. Semoga kerinduan itu akan tetap terjaga, sampai saat itu tiba, aku akan kembali lagi menulis, sabarlah kawan.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

© 2013 Zero Blogazine | powered by Blogger | ❤ Blogazine| Member of Kopizine | Term and Condition | Privacy Policy